Turunkan Kolesterol dan Asam Urat dengan Rebusan Daun Kersen: Panduan Lengkap dari Ahli
- Istimewa
Cianjur –Daun kersen (Muntingia calabura L.) dikenal memiliki banyak manfaat kesehatan, salah satunya adalah membantu menurunkan kolesterol dan asam urat.
Tanaman ini, yang berasal dari Benua Amerika, sekarang banyak dibudidayakan di tempat-tempat tropis seperti Asia.
Di antara zat aktif yang ditemukan di daun kersen adalah flavonoid, saponin, tanin, asam fenolat, vitamin C, dan mineral seperti kalsium dan fosfor.
Kandungan-kandungan ini membantu tubuh, terutama mengatur gula darah, kolesterol, dan asam urat.
Menurut pakar kesehatan UPF Yankestrad Tawangmangu dan RSUP Dr Sardjoito, dr. Danang Ardiyanto, MKM, daun kersen mengandung flavonoid yang dapat membantu meningkatkan kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kolesterol jahat (LDL).
Daun Kersen
- Istimewa
Selain itu, kandungan tanin dalam daun kersen juga membantu mengurangi pembentukan kristal asam urat dan mempercepat pengeluarannya melalui urine.