Kue Kering Cokelat Mente ; Sajian Lebaran Gurih Manis Pas Di Lidah

Kue kering cokelat mente
Sumber :
  • Istimewa

Cianjur –Ada banyak jenis kue kering untuk sajian lebaran,salah satunya kue kering cokelat mente.

Ramuan Herbal Redakan Flu dan Pilek yang Wajib Kamu Coba

Kue ini mempunyai cita rasa gurih manis pas di lidah. Dengan tambahan kacang mente membuat kue ini cantik tampilannya.

Setiap gigitannya menciptakan rasa yang sempurna, manis dari rasa khas coklat. Kue kering ini cocok sebagai sajian lebaran.

Resep Herbal untuk Mengobati Sinusitis, Efektif dan Mudah Dicoba!

Tak hanya anak kecil yang menyukainya tapi orang dewasa pun juga.

Cara membuatnya mudah diikuti dengan bahan yang lumayan banyak. Ikuti resep berikut.

Ramuan Herbal untuk Kesehatan Paru-paru yang Wajib Kamu Coba

Kue kering cokelat mente

Photo :
  • Istimewa

Bahan-bahan:

250gr Tepung Terigu

1,5 sdmn Maizena

90gr gula halus

100gr Margarin

25gr butter

75gr DCC yang sudah di lelehkan

15gr susu bubuk

15gr coklat bubuk

1butir kuning telur

Bahan Olesan:

Putih Telur

Kacang Mente yang sudah di shangrai / oven

Cara Membuat:

Masukkan Margarin, Butter, Gula halus lalu mixer

hingga tercampur rata dan lembut, lalu tambahkan

kuning telur, mixer Ig hingga tercampur rata, jangan mixer terlalu lama karnan nant akan mbleber klo pas di oven.

Setelah itu masukkam DCC leleh lalu mix kembali,

Jika sudah tercampur rata, masukkan tepung terigu, Maizena, susu bubuk, Coklat bubuk. Lalu

aduk2 hingga rata dan kalis, Setelah itu gilas adonan dan cetak dengan cetakan sesuai selera. Lalu beri mente diatasnya dan beri olesan putih telur.

Jika sudah, lalu panggang di oven, setelah itu keluarkan dari oven jika sudah matang.

Dinginkan dan siap untuk di sajikan...

Selamat mencoba...