4 Kunci Sukses Ega Nur Akbar: Dari Gerobak Kecil Menuju Omset Rp 230 Juta per Bulan
Jumat, 15 November 2024 - 10:00 WIB
Sumber :
- youtube/Naik Kelas
"Dulu ayah saya hanya bisa menjual donat keliling kampung. Sekarang, berkat internet, saya bisa menjangkau lebih banyak konsumen," ujarnya.
Ega memanfaatkan media sosial seperti Instagram dan Facebook untuk mempromosikan produknya.
"Kalau tidak memanfaatkan era digital, kita bisa ketinggalan jauh dari kompetitor," tegasnya.
Selain itu, Ega juga mengingatkan pentingnya menjaga kualitas produk.
"Kalau kita sudah janji donat itu empuk dan lembut, maka itu harus dibuktikan," katanya. Ia percaya bahwa konsistensi dalam kualitas adalah cara terbaik untuk mendapatkan loyalitas pelanggan.
"Kalau pelanggan puas, mereka pasti akan kembali lagi," tambahnya.
Dalam menjalankan bisnis, Ega juga selalu mendengar feedback dari pelanggan.
Halaman Selanjutnya
"Dulu pernah ada yang komplain donatnya kurang enak, saya jadikan itu bahan evaluasi," kenangnya. Baginya, kritik adalah peluang untuk memperbaiki diri dan produk.