Nasib Alberto Rodriguez Usai Ditinggal Luis Milla
- Persib
Cianjur – Mundurnya Luis Milla sebagai pelatih kepala Persib Bandung masih meninggalkan tanda tanya untuk sebagian Bobotoh, selain karena alasannya yang dirasa sedikit dipertanyakan, selain itu ada hal lain yang membuat sebagian pihak bertanya-tanya akan nasib pemain anyar Alberto Rodriguez.
Seperti diketahui, Alberto Rodriguez didatangkan langsung atas rekomendasi dari Luis Milla yang menilai sektor lini pertahanan Maung Bandung perlu pemain baru. Namun, kini setelah Milla pergi, bagaimana nasib Alberto di Persib Bandung ?
Dalam kesempatan perpisahannya dengan Persib Bandung, Luis Milla mengatakan bahwa Alberto Rodriguez akan tetap tinggal di Bandung sebab dirinya memiliki kontrak. Selain itu, Milla juga menegaskan bahwa Alberto akan bersikap profesional entah siapapun itu pelatihnya.
"Alasan kami di sini untuk membicarakan kepergian saya dari tim dan saya percaya Alberto adalah sosok yang profesional," kata Milla.
"Jadi siapapun pelatihnya dia akan tetap tinggal di sini dan tetap berlatih serta bermain dengan baik," lanjutt Milla.
Sebelumnya, pada bursa transfer musim ini Luis Milla mendatangkan dua sosok legiun asing dari negaranya Spanyol yakni Alberto Rodriguez dan Tyronne del Pino. Sayang, Tyronne harus pergi lebih dulu ke Spanyol untuk memulihkan cederanya yang entah sampai kapan akan kembali lagi ke Bandung.
Sementara itu, Alberto Rodriguez juga mengucapkan perpisahannya dengan pelatih Luis Milla melalui Instagram pribadinya. Ia mengucapkan banyak terima kasih atas jasa Luis Milla selama ini.