Cegah Jerawat dengan Buah Kiwi, Dijamin Ampuh!!

Buah kiwi
Sumber :
  • Istimewa

Cianjur –Meskipun memiliki ukuran buah yang kecil, namun siapa yang mengira ternyata kiwi menyimpan banyak kandungan baik yang bisa digunakan dalam menjaga kesehatan kulit.

Gula Darah Terkontrol Alami: Ini Manfaat Rutin Mengunyah Daun Jambu Biji!

Selain kaya akan vitamin C, kiwi juga memiliki kandungan vitamin B6, kalsium, zat besi, serta magnesium yang baik bagi kesehatan.

Buah kiwi ini dijadikan masker untuk mencegah timbulnya jerawat.

Jus Ceri: Rahasia Jantung Sehat dan 5 Manfaat Kesehatan Lainnya yang Tak Terduga!

Yuk simak apa saja manfaat buah kiwi untuk perawatan kulit.

Buah kiwi

Photo :
  • Istimewa
Tak Hanya Dijadikan Rempah: Ini Dia Manfaat Biji Ketumbar untuk Kesehatan

Manfaat buah kiwi

1. Meremajakan kulit

Vitamin C yang dimiliki kiwi punya keuntungan yang luar biasa untuk kulit. Dan kandungan antioksidan dan vitamin E pada kiwi juga terbukti dapat meremajakan kulit Anda.

2. Meregenerasi sel

Makan buah kiwi secara teratur juga dapat menjaga kulit lembap Anda dari suhu ruangan yang dingin. Artinya, kiwi dapat juga digunakan dalam regenerasi sel kulit sehingga memberikan Anda kulit yang selalu bercahaya.

3. Mencegah keriput

Produksi kolagen dalam kulit akan meningkat saat Anda mengonsumsi kiwi. Seperti diketahui, kolagen merupakan protein yang menjaga kulit Anda agar terhindar dari keriput dan juga garis-garis halus.

4. Tunda penuaan

Dikemas dengan antioksidan yang tinggi membuat kiwi punya kemampuan dalam mengusir radikal bebas yang dapat menyebabkan penuaan dini.

5. Memerangi jerawat 

Kiwi mengandung AHA dan sifat anti-inflamasi yang membasmi jerawat dan membersihkan pori-pori. Selain itu, buah kiwi juga dapat mengurangi masalah peradangan di wajah seperti munculnya bisul.