Diundang Panji Gumilang, 3 Mantan Presiden Indonesia Pernah Lakukan Ini di Al Zaytun
- Wikipedia
Cianjur – Sejak didirikan pertama kali pada 1 Juli 1999 silam, Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun, Indramanyu sudah pernah dikunjungi sejumlah mantan presiden, mulai dari Soeharto, Bj Habibie hingga Megawati Soekarnoputri.
Lantas, apa saja yangejumlahh mantan presiden, mulai dari Soeharto, Bj Habibie hingga Megawati Soekarnoputri.
Lantas, apa saja yang mereka lakukan di pesantren yang terletak di Desa Mekarjaya, Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat itu? Melansir dari VIVA Group, berikut penjelasannya.
1. Soeharto
Soeharto disebut pernah mengunjungi hingga sempat bermalam di Ponpes Al Zaytun. Saat itu, Panji Gumilang sempat meminta Soeharto meresmikan Gedung Jenderal Besar H.M Soeharto seluas 20 ribu meter persegi.
Sejumlah foto diambil ketika peresmian gedung pembelajaran yang dibangun di kompleks Pesantren Al Zaytun pada 2006 itu. Foto-foto tersebut memperlihatkan potret kedekatan Panji Gumilang dan Soeharto.
Kedekatan Soeharto dengan pimpinan Al Zaytun itu memang bukan desas-desus. Saat dikonfirmasi awak media, Panji Gumilang mengaku punya hubungan baik dengan Keluarga Cendana, termasuk dengan Soeharto.