Kronologi Bentrok Suporter PSIS Semarang dan Persib Bandung
- Instagram @semarang_terkini
Kericuhan kedua terjadi pada menit ke-90+2, saat Persib kembali mendapatkan hadiah penalti setelah Fredyan Wahyu melanggar Ryan Kurnia di kotak terlarang.
Marc Klok kembali menjadi algojo dan berhasil menjebol gawang PSIS untuk kedua kalinya.
Gol ini membuat suporter Persib kembali bersorak-sorai, sementara suporter PSIS semakin kesal.
Kericuhan pun kembali terjadi dengan pola yang sama seperti sebelumnya. Petugas keamanan kembali berusaha mengendalikan situasi sampai pertandingan usai.
CEO PSIS, Yoyok Sukawi, mengatakan bahwa kerusuhan antar suporter itu terjadi karena tensi tinggi dan saling ejek.
Ia juga mengucapkan permohonan maaf kepada semua pihak yang terlibat dan terdampak atas insiden tersebut.
"Sebenarnya yang terjadi semalam itu karena tensi tinggi. Kalau saya bicara dari Panpel PSIS, memang sempat terjadi insiden tapi Alhamdulillah semua bisa diredam dengan baik dan tidak mengganggu jalannya pertandingan," kata Yoyok kepada awak media, Senin, 21 Agustus 2023.