Hadapi Barcelona, Garuda United Akan Lakukan TC di Bali

Timnas U17
Sumber :
  • PSSI

CianjurTimnas Indonesia U-17 akan memindahkan Training Camp (TC) mereka ke Bali Minggu depan karena mereka akan melawan klub asal La Liga yakni Barcelona Juvenil A (U-18) Academy Team dan klub asal J-League yakni Kashima Antlers (U-17) Academy Team.

Rizky Ridho Dilirik Klub Serie A, Akankah Menyusul Jay Idzes?

Pelatih Timnas Indonesia U-17 yaitu Bima Sakti mengatakan, timnya akan mulai mempersiapkan pertandingan Minggu depan.

"Insyaallah hari Minggu kami akan pindah latihan (TC). Kami akan pindah ke Bali karena tanggal 2 rencananya akan bertanding melawan Barcelona U-18 (Juvenil A) kemudian pada tanggal 5 melawan (akademi) Kashima Antlers tim dari Jepang," kata Bima Sakti.

Apakah FIFA Akan Ubah Aturan Naturalisasi? Begini Perannya untuk Timnas Indonesia

Bima Sakti mengatakan, laga persahabatan itu nantinya digunakan untuk menambah waktu jam terbang para pemainnya kala menghadapi pemain dari Eropa dan Asia di Piala Dunia U-17.

"Nanti kami melawan tim Eropa, walaupun klub paling tidak buat pemain lebih baik karena ketemu pemain-pemain Eropa dan Asia yang pasti nanti di Piala Dunia U-17 juga bertemu melawan pemain yang sama," ungkap Bima Sakti.

Shin Tae-yong Buka Suara: Bangga Meski Diberhentikan dari Timnas Indonesia

Timnas Indonesia U-17 untuk laga nanti akan diberi nama sebagai Garuda United U-17, yang dijadwalkan bertanding melawan Barcelona Juvenil A pada 2 Agustus dan Kashima Antlers Academy pada 5 Agustus.

"Di Bali hitungannya pertandingan internasional. Tapi karena kami uji coba melawan klub untuk menghindari hukuman jadi memakai nama Garuda United U-17. Itu juga atas saran dari pak Ketum Erick Thohir," kata Bima Sakti.

Saat ini, Timnas Indonesia U-17 sedang melakukan seleksi pemain di Training Camp (TC) yang digelar di Jakarta mulai 9 Juli hingga 28 Agustus mendatang, untuk Piala Dunia U-17.