Caretaker Persib Bandung, Yaya Sunarya Angkat Suara Usai Persib Dibantai PSM Makassar

Gelandang Persib, Dedi Kusnandar.
Sumber :
  • Instagram @dedikusnandar11

Cianjur – Pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024 mempertemukan dua tim raksaksa yang syarat akan sejarah, yakni Persib Bandung dan PSM Makassar. Laga yang digelar di Stadion BJ Habibie pada Sabtu, 22 Juli 2023 ini berakhir dengan kemenangan tim tuan rumah PSM Makassar dengan skor cukup telak yaitu 4-2.

Dibalik Perubahan Jadwal: Apa yang Sebenarnya Terjadi Antara Indonesia dan Jepang?

Para pencetak gol PSM Makassar pada laga ini adalah Kenzo Nambu menit ke-10, Victor Dethan 28', Everton Nascimento 40' dan Harjito 90+2'.

Sedangkan, dua gol Persib dicetak Ciro Alves menit ke-86 dan Marc Klok 89'. Setelah pertandingan, Yaya Sunarya selaku caretaker Persib Bandung memberikan ucapan selamat kepada PSM Makassar yang berhasil menang dan meraih tiga poin penuh. Yaya mengatakan bahwa timnya kesulitan saat tertinggal lebih dulu dengan skor 3-0.

Kalau Kalah dari Bahrain dan China, Timnas Indonesia Bakal Keteteran? Ini Kata Shin Tae-yong

"Pertama saya mengucapkan selamat kepada PSM dan yang kedua mengenai jalannya pertandingan, kita memang ketinggalan dari babak pertama dengan defisit yang cukup (besar), 3-0 dan tidak mudah buat kita," ungkap Yaya.

Dengan ketertinggalan itu, pasukan Maung Bandung mencoba untuk bangkit di babak kedua. Yaya Sunarya akhirnya menurunkan beberapa pemain seperti Robi Darwis, Frets Butuan, Ryan Kurnia dan Ezra Walian untuk memperkuat serangan Persib.

PSSI Minta Pertanggungjawaban Persib Atas Kerusuhan Bobotoh Usai Laga Melawan Persija

Alhasil, Persib berhasil memperkecil kedudukan menjadi 3-2. Namun, Juku Eja menambah satu gol di injury time untuk menutup kemenangan dengan skor akhir 4-2.

"Kemudian kita setelah mereka bisa mencetak gol dengan dua gol kita mencoba mengubah formasi. Kemudian di babak kedua kita melakukan perubahan formasi dengan pemain yang kita masukan untuk lebih menyerang, saya rasa kita di babak kedua bisa main lebih agresif dalam menyerang," ucap Yaya.

Halaman Selanjutnya
img_title