Anies Baswedan Sebut Pembangunan Era Jokowi ada Ketimpangan

Anies baswedan
Sumber :
  • viva.co.id

Cianjur – Bakal calon Presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan kritik pembangunan era Jokowi dalam acara Rapat Kerja Nasional XVI Asosiasi Pemerintah Kota Se-Indonesia (Apeksi) di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis 13 Juli 2023.

Anies Baswedan Gagal Maju Pilgub Jabar, Ini Penjelasan Detail Geisz Chalifah

Kegiatan Rakernas organisasi yang beranggotakan wali kota se Indonesia itu, turut menghadirkan tiga bacalon presiden (bacapres) yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan dan mereka beradu gagasan bila mereka terpilih sebagai presiden.

Anies Baswedan, dalam presentasi di panggung Apeksi, menyampaikan kritiknya terkait ketimpangan pembangunan yang terjadi di Indonesia. 

Anies Baswedan Gagal Maju di Pilgub Jabar, Geisz Beberkan Alasan Politiknya

Anies menampilkan foto-foto udara atau potret wilayah perkotaan di Indonesia pada malam hari. Dimana titik lampu terang sebagian besarnya ada di Pulau Jawa.

Anies Baswedan

Photo :
  • Viva.co.id
Gagal Maju di Pilgub Jabar, Geisz Beberkan Alasan Anies Baswedan

Menurut Anies, potret kota-kota di Indonesia pada malam hari menunjukkan wajah ketimpangan yang terjadi di Indonesia saat ini, Dimana lampu-lampu hanya menyala di kota-kota besar yang ada di wilayah Jawa.   

"Lihat saja, lampu ini menggambarkan kota di Indonesia. Ketika lihat kota-kota ini, di Jawa paling terang di Jakarta dan Surabaya. Begitu masuk Sumatera titik-titik kecil (lampunya). Kalimantan titik-titik kecil. Ini yang lebih rame itu di Serawak, ini Malaysia. Sampai di kawasan Timur gelap," kata Anies.

Halaman Selanjutnya
img_title