Cara Membuat Es Lidah Buaya: Minuman Buka Puasa Alami yang Menyegarkan dan Menyehatkan
- Istimewa
Cianjur –Setelah menahan makan dan minum di bulan Ramadan, minuman dingin adalah minuman yang banyak diincar oleh banyak orang untuk melepas dahaga setelah seharian berpuasa dan bisa membangkitkan energi yang terkuras.
Es lidah buaya adalah pilihan yang tepat untuk menemani waktu berbuka puasa. Selain menyegarkan,minuman alami ini juga menyehatkan. Diantara beberapa manfaatnya adalah untuk melancarkan pencernaan, menurunkan kolesterol,dan mengatasi panas dalam. Cara membuatnya yang mudah dengan bahan yang mudah didapat pula,kita bisa membuatnya sendiri di rumah dengan resep berikut.
Es lidah buaya
- Istimewa
Bahan:
- 1 mangkuk lidah buaya dipotong dadu (sudah dikuliti)
- 1 sdm garam
- Air untuk merebus secukupnya
- 100 gr gula pasir
- 200 ml air
- Vanila ekstrak/ vanili bubuk secukupnya
- 1 sdm selasih
Bahan pelengkap:
- 600 ml air matang
- sirup melon secukupnya
- 1-2 buah jeruk nipis, iris tipis
- Es batu secukupnya
Cara membuat:
1. Remas-remas lidah buaya dengan garam untuk membersihkan lendirnya. Bilas bersih lidah buaya hingga garam hilang dan lendir berkurang. Sisihkan.
2. Rebus lidah buaya dalam air mendidih sekitar 7-8 menit, tiriskan dan sisihkan.
3. Didihkan 200 ml air dan gula pasir. Setelah mendidih masukkan rebusan lidah buaya tadi. Tambahkan selasih dan vanila ekstrak/vanili bubuk. Rebus selama 1 menit saja, matikan api.
4. Diamkan semalaman rebusan lidah buaya di kulkas agar larutan gulanya lebih meresap.
5. Penyajian: sajikan rebusan lidah buaya dan selasih tadi dengan air matang, es batu, irisan jeruk nipis, dan sirup melon secukupnya