Bocoran Vivo X Fold 4: Lebih Tipis, Lebih Ringan, Baterai Lebih Besar!
- Istimewa
Cianjur – Vivo X Fold 4 tengah menjadi sorotan dengan berbagai bocoran yang beredar di internet. Setelah sukses dengan model sebelumnya, Vivo tampaknya bersiap menghadirkan inovasi besar pada smartphone lipat terbarunya ini.
Berita terbaru dari leaker ternama Digital Chat Station (DCS) mengungkap beberapa spesifikasi menarik yang patut diperhatikan.
Baterai Lebih Besar, Bodi Lebih Ringan
Salah satu peningkatan signifikan yang bocor dari Vivo X Fold 4 adalah kapasitas baterai yang mencapai 6000 mAh. Ini adalah peningkatan 500 mAh dari model sebelumnya, Vivo X Fold 3, yang hanya memiliki baterai 5500 mAh. Kapasitas besar ini tentunya menjanjikan daya tahan yang lebih lama untuk penggunaan harian.
Yang menarik, meski memiliki baterai lebih besar, Vivo X Fold 4 justru dikabarkan akan memiliki bodi yang lebih tipis dan bobot yang lebih ringan.
Dengan berat sekitar 210 gram dan ketebalan hanya 8 mm, ponsel ini jauh lebih ringan dan tipis dibandingkan pendahulunya yang memiliki berat 236 gram dan ketebalan 11,2 mm. Hal ini tentunya menjadi daya tarik tersendiri, mengingat smartphone lipat umumnya memiliki ukuran yang cukup tebal.