Rekomendasi 6 Tips 8 Ball Pool Khusus Pemula, Dijamin Langsung Pro

game 8 poll
Sumber :
  • Istimewa

Cianjur –Bermain 8 Ball Pool pada dasarnya kurang lebih sama dengan bermain billiard di dunia nyata. Tidak akan sulit untuk bermain game ini seperti bermain di meja billiard sesungguhnya. Kesalahan kecil seperti miss cue, yang biasanya terjadi ketika orang lupa meletakkan kapur di ujung stick, tidak akan terjadi di sini.

Realme C67 vs Tecno Spark 20 Pro: Mana yang Lebih Lancar untuk Game Berat?

Anda tidak akan menemukan meja yang tidak rata, cushion yang rusak, atau stick yang bengkok di sini. Namun, ada beberapa aspek game yang tidak ada dalam billiard nyata. Sangat disarankan untuk membaca nasihat ini agar Anda tidak salah langkah.

game 8 poll

Photo :
  • Istimewa
Kumpulan HP Xiaomi 5G Terbagus di 2024, Performa Tinggi dan Cocok Buat Game Berat!

1. Pilihlah Meja Secara Bijak

Dalam game ini, meja berfungsi sebagai tingkatan level. Ketika Anda mulai bermain, ada beberapa meja yang dapat Anda pilih. Memulai harus dari meja yang paling kiri atau level yang paling mudah.

Daftar 5 Smartphone Xiaomi 5G Terbaik 2024 untuk Segala Kebutuhan

Tabung sebanyak mungkin hingga Anda dapat membeli stik yang lebih baik. Jika Anda sudah memiliki stik yang lebih baik, Anda dapat pergi ke level yang lebih tinggi.

2. Buka Game Setiap Hari

Meskipun Anda sibuk sepanjang hari, ambil sedikit waktu untuk membuka game ini. Karena setiap hari Anda akan memiliki kesempatan gratis untuk mengikuti "Spin and Win", yang menawarkan hadiah menarik seperti koin, uang, atau kotak misteri yang mengandung potongan stick yang menarik!

Anda pasti dapat melakukan lebih banyak "Spin and Win" dengan uang sungguhan. Namun, ini adalah metode termudah untuk mengumpulkan koin dan uang tunai tanpa harus bermain game.

3. Beli Stick yang Lebih Baik

Jika kamu ingin menjadi lebih baik, kamu harus membeli stick yang bagus. Beberapa stick yang bagus dapat dibeli dengan koin, dan semakin tinggi levelmu, semakin banyak stick yang dapat kamu beli.

Pasti ada juga stick-stick unik yang hanya dapat diperoleh melalui metode tertentu. Stick yang bagus biasanya meningkatkan kekuatan tembakan, arah kekeran, kendali terhadap bola putih, dan durasi tembakan.

4. Belajar Menggunakan Efek

Efek disini mengacu pada bagian bola putih yang hendak kita sodok. Efek ini dapat kita atur dengan menekan ikon bola putih disisi kanan atas. Misal jika kamu memukul bagian atas akan terjadi efek follow (bola putih akan memaksa meluncur kedepan mengikuti bola yang disasar), begitu pula sebaliknya jika bagian bawah yang dipukul, akan terjadi efek backspin.

Memang perlu latihan khusus dalam menggunakan efek ini. Tetapi semakin lama kamu bermain, kamu akan semakin mengerti pentingnya efek ini.

5. Menembak dengan Cepat

Berbeda dengan billiard sungguhan, dalam game ini kamu punya batas waktu untuk mengeksekusi sebuah tembakan. Jika kamu terlalu lama mengatur, maka ketika waktu habis, AI akan melepaskan tembakan secara otomatis. Hal ini tentu tidak kita inginkan. Maka dari itu kamu harus belajar berpikir dan mengeker bola dengan cepat.

6. Perpanjang Kekeranmu

Pada stick yang bagus biasanya arah kekeranmu akan semakin panjang, sehingga memudahkanmu saat menembak. Jika kamu belum punya stick bagus, kamu bisa memakai alat bantu seperti penggaris atau benda lain yang lurus. Tentu ini cukup merepotkan, kamu mesti cukup sigap mengukur dan melepas tembakan sebelum kehabisan waktu.