Rumor Panas! Galaxy Tab S10 Siap Hadir Oktober dengan Chip Non-Qualcomm Pertama dalam 7 Tahun
- Pinterest/YugaTech
Cianjur – Samsung baru saja menggelar event Galaxy Unpacked dengan meriah, memperkenalkan berbagai produk baru yang mengagumkan. Namun, ada satu lini produk yang belum muncul di panggung yaitu Samsung Galaxy Tab S10.
Kabar terbaru menyebutkan bahwa Samsung akan meluncurkan seri Galaxy Tab S10 menjelang akhir tahun ini, tepatnya pada Oktober 2024.
Menurut tipster ternama Max Jambor yang membocorkan informasi melalui platform X, Samsung akan merilis Galaxy Tab S10 series pada bulan Oktober.
Meski begitu, Jambor tidak mengungkapkan tanggal pasti peluncurannya, menambah rasa penasaran penggemar teknologi.
Informasi mengenai Galaxy Tab S10 masih terbatas. Namun, rumor yang beredar sebelumnya mengindikasikan bahwa Samsung akan membekali tablet ini dengan chip flagship dari MediaTek.
Hal ini diperkuat oleh laporan terbaru dari tipster Ice Universe yang juga membagikan informasi di platform X.
Menurut Ice Universe, semua varian Galaxy Tab S10 akan menggunakan chip MediaTek Dimensity 9300.