Profil Putri Delina, Artis Berbakat dengan Segudang Talenta

Putri Delina
Sumber :
  • Istimewa

CianjurPutri Delina Andriany Sutisna, atau yang lebih dikenal sebagai Putri Delina, adalah seorang aktris, penyanyi, selebgram, dan Youtuber berkebangsaan Indonesia.

WhatsApp 2024 Hadir dengan 7 Fitur Baru, Chatting Jadi Lebih Menyenangkan

Ia merupakan putri dari komedian dan aktor Entis Sutisna alias Sule, serta adik dari penyanyi dan aktor Rizky Febian.

Ia lahir di Cileunyi, Bandung, Jawa Barat pada 29 April 2001. Ia beragama Islam dan memiliki tiga adik laki-laki, yaitu Rizwan Fadillah Adriansyah Sutisna, Ferdinan Adriansyah Sutisna, dan Adzam Adriansyah Sutisna.

Heboh! Ini Dia 14 Pemain Naturalisasi Timnas yang Bukan Semua Berdarah Indonesia

Ia juga memiliki seorang ibu tiri, Nathalie Holscher, yang menikah dengan ayahnya pada tahun 2020. Ibu kandungnya, Lina Jubaedah, meninggal dunia pada tahun 2019.

Karir

Data Lengkap! 14 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Putri Delina memulai karier di dunia hiburan sebagai penyanyi pada tahun 2019. Ia mengeluarkan single perdananya yang berjudul Kawan di bawah naungan NET Talent Management, manajemen yang sama dengan kakaknya.

Sebelumnya, ia sering mengunggah video cover lagu di akun Instagram dan YouTube miliknya.

Single terbarunya yang berjudul Menahan Rasa Sakit (2020) berhasil viral di media sosial TikTok dan telah digunakan oleh ratusan pengguna TikTok.

Selain menyanyi, ia juga aktif sebagai Youtuber sejak tahun 2015. Ia telah mendapatkan Golden Button yang berarti jumlah pengikut di akun YouTube miliknya telah melebihi satu juta subscriber.

Berbagai konten pun termuat di akun miliknya, seperti VLOG, Cover lagu, Q&A, Prank, hingga tantangan. Putri Delina juga pernah bermain dalam beberapa judul sinetron dan film, seperti Anak Band (2019), Anak Langit (2019), Bukan Cinta Malaikat (2017), dan The Guys (2017).

Ia juga pernah menjadi bintang tamu di beberapa acara televisi, seperti Ini Talkshow, Tonight Show, Brownis, dan lain-lain.

Selain itu, ia juga pernah menjadi model iklan untuk beberapa produk, seperti Pepsodent dan Indomie.

Asmara

Dalam hal asmara, Putri Delina dikabarkan menjalin hubungan dengan seleb TikTok Jeffry Reksa.

Keduanya kerap membagikan momen bersama dan sudah saling mengenalkan ke keluarga masing-masing. Namun hubungan mereka menuai kontroversi karena berbeda agama.

Jeffry Reksa beragama Kristen sedangkan Putri Delina beragama Islam. Meski begitu, keduanya tetap saling menghormati keyakinan masing-masing.

Putri Delina memiliki beberapa fakta menarik yang mungkin belum banyak diketahui publik. Berikut adalah beberapa di antaranya:

- Ia mudah menangis atau cengeng. Entah itu karena hal bahagia, sedih, apalagi dimarahin, air matanya akan dengan mudah berlinang.

- Ia terbiasa berbicara sendiri ala-ala beauty vlogger jika sedang berdandan.

- Ia takut dengan badut dan balon. Sewaktu kecil, ia pernah terkena lutusan balon di depan mukanya yang membuatnya merasa sakit dan perih.

- Jika sedang asik sendiri di rumah, misalnya menonton film atau drama korea, ia suka lupa waktu. - Tak hanya jago menyanyi, ia ternyata juga pandai memainkan gitar.(hen)