Gagal Menang, Pelatih Persib Tetap Legawa Raih Hasil Imbang Lawan Persija

Pelatih Persib, Bojan Hodak.
Sumber :
  • Instagram @staypersib

Cianjur – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menunjukkan sikap legawa dan menerima hasil imbang yang diraih oleh timnya saat melawan Persija Jakarta di markas lawan.

Dibalik Perubahan Jadwal: Apa yang Sebenarnya Terjadi Antara Indonesia dan Jepang?

Pertandingan tersebut merupakan derby Indonesia dalam lanjutan pekan ke-11 Liga 1 2023/2024.

Meskipun Persib Bandung memiliki peluang untuk memenangkan pertandingan setelah Persija Jakarta bermain dengan 10 pemain, Bojan Hodak menyadari bahwa laga derby Indonesia tidaklah mudah diprediksi.

Kalau Kalah dari Bahrain dan China, Timnas Indonesia Bakal Keteteran? Ini Kata Shin Tae-yong

Selebrasi emosional David da Silva.

Photo :
  • Instagram @davidsilva

Meski Persib dominan dan menekan lawan di babak pertama, mereka harus kebobolan lebih dulu melalui gol sundulan Marko Simic pada menit ke-14.

Bojan Hodak Puas dengan Kemenangan PERSIB 2-0, Tetap Waspada di Babak Kedua

"Saya rasa ini pertandingan derby dan atmosfernya sangat bagus. Kami tampil dengan lebih dominan terutama pada 30 menit awal tapi mereka memiliki satu peluang dan bisa menjadi gol dari set piece," ungkap Bojan Hodak dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan.

Setelah Persija mencetak gol, Persib mengalami kesulitan menembus pertahanan lawan.

Halaman Selanjutnya
img_title