Patrick Kluivert vs Shin Tae-yong: 2 Hal yang Jadi Kelebihan Kluivert
- tvonenews.com
Cianjur –Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong adalah dua nama besar dalam dunia sepak bola, masing-masing dengan rekam jejak yang mengesankan sebagai pemain dan pelatih.
Kluivert, legenda Belanda yang pernah bersinar di klub-klub besar Eropa, dikenal dengan visi permainan dan insting mencetak gol yang tajam.
Sementara itu, Shin Tae-yong, mantan pemain dan pelatih asal Korea Selatan, telah membuktikan diri sebagai ahli strategi yang mampu membawa timnya tampil kompetitif di kancah internasional.
Namun, jika dibandingkan, ada beberapa kelebihan yang dimiliki Patrick Kluivert yang tidak dimiliki oleh Shin Tae-yong.
Bahkan Azrul Ananda, CEO Persebaya Surabaya, menyoroti hal ini.
Azrul Ananda berpendapat bahwa pelatih yang hebat seharusnya menguasai lebih dari satu bahasa.