Ingin Bela Timnas Indonesia, PSSI Ungkap Kondisi Gelandang MU di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Istimewa
Saat ini, pasukan Garuda masih bertengger di peringkat ketiga di klasemen Grup C dengan torehan enam poin, berada di bawah Jepang (16) dan Australia (7).
Hanya dua tim teratas yang berhak lolos otomatis ke Piala Dunia 2026, karena itu skuad Garuda diharapkan bisa meraih poin maksimal di laga berikutnya.
Selain itu, Timnas Indonesia akan mendapat tambahan 20,7 poin di ranking FIFA jika menang atas Australia dan diganjar 16,45 poin bila menang atas Bahrain.
Untuk bisa memberikan kejutan, tim besutan Shin Tae-yong itu masih butuh beberapa pemain Grade A yang bisa mendongkrak permainan skuad Garuda.
Selain Ole Romeny yang ditargetkan rampung proses naturalisasinya sebelum Maret 2025, ada satu pemain keturunan lain yang mengaku ingin membela Garuda.
Sosok tersebut adalah pemain Belanda berdarah Indonesia yang kini membela MU alias Madura United, yakni Jordy Wehrmann.
Gelandang yang sempat masuk dalam daftar naturalisasi Timnas Indonesia pada 2022 lalu itu berharap bisa bela Garuda pada Maret 2025 nanti.