Begini Kondisi Fajri Pria Obesitas yang Alami Komplikasi, RSCM: Harus Lepas...
"Mungkin juga salah satu diri kita (diagnosis) itu adalah filariasis dan jadi kita sedang mencari juga penyebab dari kaki kanannya yang menjadi bengkak membesar tersebut," imbuh Nadia.
Filariasis disebabkan oleh tiga spesies cacing Filaria, yaitu Wucheria bancrofti, Brugia malayi, dan Brugia timori, yang ditularkan dengan perantaraan nyamuk sebagai vektornya.
Berbeda dengan penyakit DBD atau Malaria yang hanya ditularkan oleh satu jenis nyamuk tertentu, penyakit kaki gajah dapat ditularkan oleh semua jenis nyamuk, baik genus Anopheles, Culex, Aedes, dan Armigeres.
Dokter Nadia melanjutkan bahwa sebenarnya pembesaran pada kaki kanan yang mulai membengkak itu terlihat terjadi sejak tiga bulan lalu.
Diduga, berat badannya yang obesitas ekstrem turut terkait oleh kondisi kaki gajah. Namun, tim medis memiliki dugaan lain terkait obesitas dan kaki gajah.
"Kalau menurut kami pokoknya jelas ada hubungan dengan sumbatan limfa. Obes-nya sih bisa (disebabkan kaki gajah), tapi kemungkinan besar ada hubungan dengan kecelakaan tiga tahun lalu, ini masih dugaan ya," imbuhnya.
Ada pun, Direktur Utama RSCM, dr Lies Dina Liastuti mengatakan bahwa kondisi Fajri saat dirujuk dari RSUD Tangerang ke RSCM nampak kelelahan.