FIFA Mulai Lakukan Tes Kelayakan 4 Stadion yang Akan Dijadikan Venue Piala Dunia U-17

PSSI & FIFA
Sumber :
  • PSSI

Cianjur – Persatuan Sepak Bola Dunia (FIFA) telah memulai pemeriksaan stadion yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Solo.

Shin Tae-yong Galau, Jay Idzes Masih Tunggu Izin FIFA untuk Main di Piala Asia 2023

Langkah pertama adalah pemeriksaan FIFA ke Jakarta International Stadium (JIS) Sabtu ini 29 Juli 2023. Ratu Tisha selaku Wakil Ketua Umum PSSI menjelaskan, ada tiga fokus utama dalam kunjungan FIFA ke stadion di Indonesia.

"Pertama, kesiapan venue, termasuk main venue dan lapangan-lapangan latihan," ucap Ratu.

Jay Idzes, Bintang Baru Timnas Indonesia yang Terhalang FIFA

Dia menambahkan bahwa FIFA akan memberikan detail yang lebih spesifik tentang jenis dan kondisi rumput dan juga akan meninjau kualitas tempat dalam hal pengelolaan lapangan.

Area perhatian ketiga FIFA menyangkut layanan tim, termasuk akomodasi untuk peserta.

Jay Idzes Belum Bisa Gabung Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Bingung

Selanjutnya FIFA akan melakukan perjalanan ke Bandung, Jawa Barat pada Minggu, 30 Juli 2023 untuk mengunjungi Lapangan ITB, Lapangan Sidolig, Lapangan Batununggal, Lapangan IPDN, Lapangan Unpad, Stadion Arcamanik, dan Stadion Si Jalak Harupat.

Kemudian pada Senin, 31 Juli 2023, FIFA akan bertolak ke Surabaya, Jawa Timur untuk melakukan inspeksi di Lapangan G10N, Lapangan Thor, dan Stadion Gelora Bung Tomo.

Halaman Selanjutnya
img_title