HP Realme Neo7 dengan RAM Besar di Bulan Januari 2025!
- Istimewa
Cianjur –Realme mengumumkan peluncuran Realme Neo7 pada 11 Desember 2024.
Spesifikasi smartphone ini telah banyak dibocorkan, terutama kapasitas baterai 7000mAh yang besar.
realme neo 7
- Istimewa
Tapi spesifikasi lainnya belum terungkap secara mendetail. Baru-baru ini skor benchmark realme Neo7 akhirnya mulai muncul di Geekbench, dengan nomer model RMX5060.
Skor Benchmark realme Neo7
Smartphone ini tampil dengan SoC yang diduga adalah Dimensity 9300+ dari Mediatek, yang tentunya bakal membawa performa yang terbilang sangat mumpuni untuk smartphone kelas menengah premium mereka ini.
Ini dapat dilihat dari konfigurasi yang ditawarkan yaitu 1x Core Cortex-X4 3.4GHz, 3x Core Cortex X4 2.85GHz dan 3x Core Cortex-A720 2.0GHz. Sedangkan GPU-nya menggunakan ARM Immortalis-G720 MC12.