Smartphone Lava Yuva 4 Rilis dengan Layar 90 Hz di Bulan November 2024!
- Istimewa
Cianjur –Pada hari Kamis, 28 November 2024, Lava Mobile, pabrikan smartphone asal India, merilis ponsel entry-level terbarunya, Lava Yuva 4, sebagai pengganti Lava Yuva 3.
Smartphone di level entry-level, biasanya dibanderol dengan harga murah, begitu pula dengan Lava Yuva 4.
Di India, Lava Yuva 4 dijual dengan harga 6.999 Rupee India (sekitar Rp1,3 juta). Meskipun murah, Lava Yuva 4 dibekali layar dengan refresh rate hingga 90 Hz. Umumnya, smartphone di kelas harga yang sama hanya mendukung refresh rate di angka 60 Hz.
Refresh rate merupakan jumlah gambar yang diperbarui oleh layar dalam setiap detiknya, ini diukur dalam satuan Hertz (Hz).
Tampilan layar dengan refresh rate tinggi, seperti 90 Hz atau bahkan 120 Hz, mampu menampilkan gerakan yang lebih halus dan responsif dibandingkan layar dengan refresh rate standar 60Hz.
Semakin tinggi refresh rate, visual yang ditampilkan di layar akan semakin lancar dan bebas lag. Dengan lag yang minim, scrolling atau menggulir layar jadi lebih mulus dan lancar. Kemampuan ini juga membuat gamer lebih lancar dalam bermain game mobile.