5 Hp vivo 1 Jutaan Terbaik di 2024, Rekomendasi Terbaru!
- Istimewa
Cianjur – Sangat mudah untuk menemukan hp vivo dengan harga di bawah 2 juta di pasaran, tetapi menentukan mana yang terbaik dan sesuai dengan kebutuhan dapat menjadi pertimbangan lain.
Ada berbagai spesifikasi untuk hp vivo 1 jutaan. Spek dan fiturnya meningkat seiring dengan kebaruannya.
Namun, pembeli tidak selalu membutuhkannya.
Karena itu, tim redaksi Pricebook secara khusus membuat pilihan terbaik untuk hp vivo 1 jutaan. Ini untuk membantu Anda membuat keputusan yang sulit.
Berikut adalah daftar rekomendasi terbaik dan terkini untuk HP vivo 1 jutaan yang dapat Anda pertimbangkan.
1. vivo Y03t
Dua pilihan warna, Hitam Angkasa dan Hijau Permata, membuat vivo Y03t terlihat luar biasa dan modern. HP vivo ini memiliki sertifikasi IP54, yang memastikan bahwa itu tahan terhadap debu dan percikan air.
Meskipun dijual dengan harga 1 jutaan, vivo Y03t memiliki spesifikasi yang cukup baik untuk kelasnya, seperti prosesor Unisoc T612 yang didukung RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Layar 6,56 incinya memiliki kamera selfie 5 MP dan visual berkualitas HD+ dengan refresh rate hingga 90 Hz.
Beralih ke sisi belakang, terdapat modul kamera ganda 13 MP + QVGA yang sudah dibekali dengan Mode Malam, fitur Slow Motion, Time-lapse, dan sebagainya. vivo Y03t memiliki baterai 5000 mAh dengan FlshCharge 15W.
2. vivo Y18
Bila mencari hp vivo harga 1 jutaan yang gacor untuk gaming, salah satu rekomendasi kami adalah vivo Y18 yang ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G85, dengan opsi RAM 4 GB/64 GB, 4 GB/128 GB, dan 6 GB/128 GB.
Layar vivo Y18 menggunakan panel LCD berukuran 6.56 inci dengan kualitas resolusi 1612 x 720 piksel (HD+). Layarnya ini sudah mendukung refresh rate hingga 90 Hz.
Beralih ke sektor fotografi, vivo Y18 memiliki modul kamera ganda dengan konfigurasi 50 MP + QVGA. Sementara untuk kebutuhan selfie, tersedia kamera depan yang mengusung resolusi 8 MP.
Kebutuhan daya vivo Y18 datang dari baterai jumbo berkapasitas 5000 mAh yang sudah mendukung teknologi FlashCharge untuk mengisi secara cepat, dengan daya pengisian sebesar 15W.
3. vivo Y17s
Salah satu rekomendasi hp vivo harga Rp 1 jutaan yang cukup populer di pasaran adalah vivo Y17s yang ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G85. Hp ini hadir dalam opsi RAM 4 GB/64 GB dan 6 GB/128 GB.
Berada di kelas entry, vivo Y17s tidak bisa dianggap biasa-biasa saja, karena spesifikasi yang ditawarkan tergolong sedikit di atas rata-rata kelasnya. Hp vivo 1 jutaan ini membawa layar LCD berukuran 6.56 inci dengan resolusi HD+ (1612 x 720).
Kamera depan vivo Y17s beresolusi 8 MP, namun kamera belakangnya memiliki spek yang lebih tinggi, dengan modul kamera ganda yang terdiri dari kamera utama 50 MP, dan kamera sekunder 2 MP.
Kapasitas baterai yang dibawa oleh vivo Y17s juga cukup besar, karena hp ini sudah dibekali dengan baterai jumbo berkapasitas 5000 mAh. Beterainya sendiri sudah mendukung teknologi FastCharge 15W.
4. vivo Y02t
Hadir pertama kali di Indonesia pada bulan Mei 2023, vivo Y02t tersedia dalam 3 opsi warna Orchid Blue, Sunset Gold, dan Cosmic Grey, yang dibalut material plastik kaca dengan crystalline matte, sehingga permukaannya tidak licin ketika digenggam.
Ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio P35, hp vivo 1 jutaan ini memiliki peningkatan pada RAM 4 GB + Extended RAM 4 GB, dan kapasitas ruang penyimpanan internal 64 GB.
Tampilan visual dari vivo Y02t datang dari layar LCD IPS berukuran 6.51 inci. Layar multisentuh kapasitif ini mampu menghasilkan gambar beresolusi HD+ (1600 x 720 piksel).
Pada sektor kamera, panel belakangnya dilengkapi dengan modul single camera 8 MP, sementara pada sisi depan, hadir kamera selfie beresolusi 5 MP. Untuk kebutuhan dayanya, vivo Y02t dibekali baterai 5000 mAh.
5. vivo Y02
Meskipun vivo Y02 bukan hp entry-level yang dilengkapi dengan spesifikasi premium, spesifikasinya sudah sebanding dengan harganya. Dengan RAM 3 GB dan memori internal berkapasitas 32 GB, layar vivo Y02 LCD IPS berukuran 6,51 inci dengan resolusi 1600 x 720 piksel (HD+). Kualitas layarnya cukup untuk memenuhi kebutuhan ringan yang tidak spesifik.
Dalam hal kamera, vivo Y02 memiliki kamera single 8 MP dan kamera depan 5 MP dengan fitur Time-Lapse dan Face Beauty.
Kami menyarankan perangkat ini untuk tujuan manajemen media sosial atau sebagai perangkat kedua atau cadangan. Keunggulan utamanya adalah daya tahan baterai 5000 mAh yang tahan lama untuk aktivitas seharian.