Inilah Spesifikasi Detailnya Infinix Zero Flip di 2024, Jangan Sampai Ketinggalan!
- Istimewa
Cianjur –Infinix Zero Flip akhirnya resmi dirilis untuk pasar global.
Meskipun ini akan menjadi ponsel lipat pertama dari Infinix, Zero Flip sebenarnya merupakan rebranding dari Tecno Phantom V Flip 2, yang masih merupakan bagian dari grup.
Semuanya sama, dari desain hingga fitur, kecuali kamera depan.
Dengan panel LTPO AMOLED Full HD+ 120 Hz, Infinix Zero Flip memiliki layar lipat berukuran 6,9 inci.
Selain itu, layar cover menggunakan panel AMOLED berukuran 3,64 inci yang memiliki resolusi 1056 × 1066 piksel dan kecepatan refresh 120 Hz.
Pada layar cover tersebut, Infinix menyematkan dua kamera dengan sensor 50MP Samsung GN5 mendukung OIS dan 50MP dengan lensa ultra-wide. Pada bagian layar internal juga tersemat kamera selfie 50MP. Menariknya, baik kamera depan maupun belakang sama-sama bisa merekam video hingga resolusi 4K 60fps.