Kuasa Hukum Sebut Virgoun Tuding Inara Rusli Istri Durhaka hingga Tak Layak Asuh Anak
“Tapi, dari Ibu Inara jelas ingin hak asuh diberikan kepada dirinya sebagai ibu. Karena secara hukum, anak yg masih di bawah 12 tahun itu diserahkan kepada ibu,” terang Arjana.
Arjana juga menjelaskan argumentasi Virgoun yang juga ingin mengambil hak asuh ketiga anaknya. Ia mengatakan Virgoun menyebut Inara Rusli sebagai istri yang durhaka (nusyuz). Karena itu, ia dianggap tidak layak mengasuh ketiga anaknya.
“Tapi, kan alasan Bapak Virgoun dalam duplik dan jawabannya kan Ibu Inara ini dianggap nusyuz,” ucap Arjana.
Terkait hal itu, Arjana menyampaikan pihaknya ingin melihat bukti-bukti yang dihadirkan Virgoun tentang nusyuz ini.
“Ya silahkan nanti dibuktikan dalam agenda pembuktian mereka terkait yang nusyuz itu. Kita membuktikan dalil kita sendiri dalam persidangan,” pungkasnya.