Liburan Bareng Pasca Cerai, Panggilan Desta ke Natasha Rizki Jadi Sorotan hingga Didoakan Rujuk

Desta Mahendra dan Natasha Rizki
Sumber :
  • Instagram

Cianjur – Mantan pasangan selebriti Desta dan Natasha Rizki baru-baru ini mengunggah video singkat di instagram story miliknya. Video itu menunjukkan Desta sedang menaiki sebuah permainan bersama anak laki-lakinya.  Sedangkan sosok Natasha Rizki juga tampak tengah duduk bersama anaknya yang lain.

Tips Mudah dan Organik: Cara Menambah Followers TikTok dalam Waktu Singkat

Momen tersebut diduga sedang mereka berada di Malaysia atau Singapura. Kemudian video lainnya yang diunggah Desta juga menunjukkan saat Natasha Rizki bersama anak-anaknya naik di sebuah permainan yang membuat mereka menjerit girang. Tak hanya itu, Natasha Rizki juga terlihat diapit ketiga anaknya seraya berjalan sembari berpegangan tangan.

Sedangkan disisi lain, terlihat Desta dan keluarganya sedang berdiri mengantre di dekat penjual es potong khas Singapura. Desta nampak memesankan es potong itu untuk anak-anak

Rahasia Sukses: 9 Langkah Menambah Followers TikTok Tanpa Bot

Bukan tanpa alasan, Desta dan Natasha Rizki nampak masih akur dengan mengasuh anak-anak mereka bersama seraya liburan bareng di luar negeri.

Sontak saja, video liburan Desta dan Natasha Rizki ramai diunggah di akun mereka berdua beberapa waktu lalu. Unggahan mereka pun ditayangkan kembali oleh netizen di sebuah akun TikTok, salah satunya yang menyoroti percakapan Desta pada mantan istrinya yang akrab disapa Caca itu.

9 Cara Efektif Menambah Followers TikTok Secara Organik dan Gratis

Desta mahendra dan natasha rizki

Photo :
  • -

"Pada pakai roti enggak?" tanya Desta kepada ketiga anaknya. 

"Mami apa? Caca apa?" sambung Desta usai mendapat jawaban dari ketiga anaknya.

Natasha Rizki pun asyik merekam percakapan tersebut. Tak lama, es potong pesanan Natasha Rizki jadi dan terlihat dinikmati dengan begitu bahagia. Ekspresi wajah Caca nampak sangat menikmati momen dan makanan tersebut.

"Saatnya kita makan es potong. Legend banget ya," imbuh Caca.

Sontak saja, netizen yang melihat video itu ramai mengomentari keakraban Desta dan Natasha Rizki. Tidak sedikit dari mereka yang menilai bahwa hubungan mereka berdua masih sangat serasi dan cocok menjadi suami istri kembali.

"Pas ngomong "Caca apa" jadi adem bener," kata  salah satu netizen.

"Berharap balik rujuk ..walaupun mnrt mereka tidak..tp kita berdoa semoga rujuk yaaaa," ucap netizen yang lain.

Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id dengan judul : Panggilan Desta ke Natasha Rizki saat Liburan Disorot, Netizen Doakan Rujuk