Menpora Ungkap Rencana Besar PSSI: Pemain Naturalisasi Segera Merapat ke Timnas
Minggu, 8 Desember 2024 - 17:51 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id
Timnas Indonesia akan menghadapi laga berat melawan Australia dan Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2025. Kehadiran Ole Romeny di lini depan dapat menjadi tambahan kekuatan signifikan bagi skuad asuhan Shin Tae-yong.
Tetapi saat ini, Timnas Indonesia terkonsentrasi pada persiapan Piala AFF 2024. Untuk meningkatkan kinerja tim di kompetisi internasional, ada upaya strategis untuk naturalisasi pemain.
Pada tahun 2023, Ole Romeny bergabung dengan FC Utrecht dan mencetak tiga gol dari 29 pertandingan. Selain itu, dia telah bermain untuk Timnas Belanda di berbagai tingkat usia, mulai dari U-15, U-18, U-19, hingga U-20.