Harga dan Jadwal Rilis Samsung Galaxy S25 Ultra, Smartphone Flagship Tercanggih 2025

Harga dan spesifikasi Samsung Galaxy S25 Ultra.
Sumber :
  • Pinterest

Rumor menyebutkan bahwa kamera ultrawide-nya akan meningkat menjadi 50 MP, menghadirkan kemampuan fotografi yang jauh lebih tajam dan detail, menjadikannya ponsel yang ideal untuk pecinta fotografi.

Performa Gahar dengan Snapdragon 8 Gen 4

Warna Ceria atau Elegan? Galaxy A25 5G vs A16 5G di Ujung Jari Anda

Tak hanya desain, Galaxy S25 Ultra juga akan membawa peningkatan signifikan di sisi performa. Dipersenjatai chipset Snapdragon 8 Gen 4, ponsel ini diprediksi mampu menawarkan pengalaman penggunaan yang lebih cepat dan efisien, baik untuk gaming maupun multitasking berat.

Meski bobotnya lebih ringan, kapasitas baterai Galaxy S25 Ultra diperkirakan tetap sama seperti seri sebelumnya. Dengan demikian, pengguna masih bisa menikmati daya tahan baterai yang kuat.

Kapan Galaxy S25 Ultra Dirilis?

Galaxy A16 5G vs A25 5G: Pilihan Smartphone Canggih dengan Sistem Operasi Terbaru

Untuk Anda yang penasaran kapan ponsel ini akan dirilis, Samsung diprediksi akan meluncurkan Galaxy S25 Ultra secara global pada Januari 2025. Meski belum ada informasi resmi terkait harga, banyak yang memperkirakan harga Galaxy S25 Ultra akan lebih tinggi dari Galaxy S24 Ultra yang saat ini dibanderol mulai Rp 19,9 juta.

Dengan segala fitur premium dan desain yang lebih ringan, Galaxy S25 Ultra dipastikan menjadi salah satu flagship paling dinanti di tahun 2025.

Oppo Reno 13 & Reno 13 Pro Resmi Dirilis: Didukung Chip Dimensity 8350 Terbaik