Review Vivo Y03t: Resmi di Indonesia dengan Spesifikasi Oke Harga Rp 1 Jutaan
- Istimewa
Vivo Y03t mengusung desain yang modern dengan bodi yang ramping dan nyaman digenggam. Layarnya cukup luas dan memiliki refresh rate yang cukup tinggi untuk memberikan pengalaman visual yang mulus saat scrolling maupun bermain game.
Vivo Y03t mengusung panel LCD 6,56 inci dengan resolusi HD Plus (1.612 x 720 piksel), refresh rate 60Hz / 90Hz, serta kerapatan piksel 269 ppi.
Performa Andal untuk Aktivitas Sehari-hari
Meskipun dibanderol dengan harga yang terjangkau, Vivo Y03t dibekali dengan chipset yang cukup tangguh untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game populer. Di sektor hardware, Vivo Y03t ditenagai chipset MediaTek Helio G85 (12nm). Ditunjang dengan kapasitas RAM yang cukup besar 4 GB serta penyimpanan media 64/128 GB, performa ponsel ini cukup lancar untuk aktivitas sehari-hari.
Kamera yang Cukup Memadai
Vivo Y03t dilengkapi dengan kamera belakang ganda.Dua lensa kamera belakang ponsel ini dibenamkan langsung ke bodi yang meliputi kamera utama 13 MP (f/2.2) dan kamera QVGA (f/3.0), yang mampu menghasilkan foto dengan kualitas yang cukup baik, terutama dalam kondisi cahaya yang cukup. Kamera depannya juga cukup mumpuni untuk kebutuhan selfie dan video call.
Baterai Tahan Lama