Trik Main Free Fire Agar Lebih Cepat Mendapatkan Gold di Dalam Game
- Istimewa
Cianjur –Di dalam game Free Fire, emas menjadi mata uang, yang sangat penting untuk membeli beberapa hal bermanfaat.
Gold dapat digunakan untuk meningkatkan skill karakter Anda dengan membeli slot skill karakter tersebut, dan Anda dapat menggunakan fitur Spin Gold Royale setelah Anda menggunakannya.
Para pemain merasa tidak cukup; mereka bahkan ingin mendapatkan banyak emas dalam game.
Jika Anda bermain di mode rank atau klasik, Anda dapat mendapatkan emas dengan jumlah yang Anda peroleh berdasarkan peringkat pertandingan.
Pecinta Booyah sekarang akan belajar dari GridGames bagaimana mendapatkan Gold dengan cepat di game Free Fire! Simak!
1. Bermain disaat event Gold Boost 24 jam
Terkadang, Free Fire menghadirkan event gold boost atau sederhananya double gold selama satu hari.
Event tersebut dihadirkan setiap update Free Fire terbaru yang datang.
Event ini menjadi kesempatan terbesar untuk bertani Gold di dalam game Free Fire.
Nggak hanya double Gold yang diberikan, bonus double EXP dan batasan gold harian juga biasanya hadir ikut menemani event atau update terbaru yang datang.
2. Menggunakan Double Gold Cards
Kartu double gold bisa diperoleh melalui Elite Pass dan bisa digunakan untuk menigkatkan perolehan Gold dari setiap pertandingan.
Menariknya, kalian bisa menumpuk kartu dengan jenis yang berbeda seperti bonus gold 100% dengan 50% dan nggak berlaku untuk jenis yang sama.
Sekedar tips, untuk membuat bertani gold semakin efisien, kalian bisa bermain dalam mode gameplay cepat seperti Clash Squad.
Sebelumnya dalam game Free Fire, Garena juga mengumumkan kolaborasi terbaru dengan brand supercar ternama, McLaren.
Bersama dengan tim balap Formula1 tersebut, Free Fire bakal menghadirkan beragam konten menarik.
Kolaborasi tersebut menghadirkan event dengan tajuk Ace the Field, di mana akan memberikan tampilan tematik spesial kolaborasi di dalam game.
Nggak hanya membawa inspirasi masa depan dari McLaren ke dalam game, keduanya juga menghadirkan Supercar masa depan McLaren yang diberi nama MCLFF (McLaren-Free Fire).
Desain supercar MCLFF ini digarap oleh tim Free Fire bersama dengan tim desain McLaren Racing.
MCLFF mengambil inspirasi dari mobil balap McLaren lainnya, seperti seri mobil Formula 1 Mclaren-MCL35M.
Dalam kolaborasi ini, para penggemar McLaren bisa mengendarai mobil-mobil andalan McLaren di jagat Free Fire.
Mereka dapat memilih skin tampilan MCLFF & McLaren P1™ langsung dari perangkat mereka dan berkendara di sekitar map Bermuda, Kalahari, atau Purgatory dan #BattleInStyle!.
Uniknya, seluruh pemain Free Fire nantinya dapat membawa mobil mereka untuk test drive.
Bakal ada sebuah trek balapan yang akan hadir di map Training Island Free Fire untuk test drive. Untuk informasi menarik seputar Free Fire lainnya.