Mau Pelihara Anjing Kecil? Cek Dulu 10 Ras Anjing Mini Paling Lucu dan Setia Ini!
- Youtube.com
Mereka juga sangat setia pada pemiliknya. Ciri khasnya punya warna hitam putih di wajah yang mirip topeng.
Berat rata-ratanya sekitar 4,5-11 kg dengan tinggi 25-40 cm. Walaupun kecil, mereka punya banyak energi dan suka berolahraga. Harga Boston Terrier sekitar Rp10 juta-Rp30 juta.
French Bulldog, atau Frenchie, ini ras anjing yang sangat populer di seluruh dunia. Asalnya dari Prancis dan awalnya dikembangkan sebagai anjing peliharaan keluarga.
Karena ukurannya kecil dan sifatnya lembut, anjing ini cocok banget buat apartemen atau rumah kecil.
Karakter French Bulldog cenderung lucu, ceria, dan penuh kasih sayang. Mereka suka banget diperhatiin dan diajak main sama keluarga.
Tinggi rata-rata French Bulldog sekitar 28-30 cm dan beratnya 7-12 kg. Harga French Bulldog di Indonesia mulai dari Rp15 juta-Rp50 juta.