Jangan Panik, Ini Cara Mudah Menyelesaikan Masalah Akun TikTok yang Diblokir
Jumat, 22 November 2024 - 14:00 WIB
Sumber :
- pixabay.com
Cianjur – TikTok telah menjadi platform populer untuk berbagi kreativitas dan hiburan, namun menjaga keamanan akun juga sangat penting.
Kadang-kadang, tanpa disadari, pelanggaran kecil bisa menyebabkan akun terancam terkena sanksi atau bahkan diblokir.
Untuk memastikan akun tetap aman, pertama-tama pastikan untuk mengecek status akun melalui menu Pengaturan dan Privasi di aplikasi TikTok.
Di sana, kamu bisa melihat apakah ada pelanggaran atau teguran pada akun, dan TikTok biasanya juga mengirimkan pemberitahuan melalui inbox jika terjadi pelanggaran.
Jika kamu merasa ada masalah pada akun, sebaiknya periksa konten yang sudah diunggah.
Bisa jadi tanpa sadar kamu melanggar pedoman komunitas, meskipun itu tidak disengaja.
Halaman Selanjutnya
Namun, jika merasa tidak bersalah, jangan khawatir karena TikTok menyediakan fitur banding yang memungkinkan kamu untuk mengajukan keberatan terhadap keputusan tersebut.