Samsung Galaxy A16 5G: Harga 3 Jutaan di Bulan November 2024!
- Istimewa
Spesifikasi Galaxy A16 5G di Indonesia Dengan harga Rp 3 jutaan, Galaxy A16 5G ditenagai chipset baru, yakni MediaTek Dimensity 6300.
Chipset ini lebih baru dibanding Dimensity 6100 Plus di Galaxy A15 5G. Menurut Samsung, chipset ini dapat mendukung performa yang mulus saat ponsel digunakan untuk bermain game, menonton video berkualitas tinggi, dan multitasking.
Untuk layar, Galaxy A16 5G kini dengan layar Super AMOLED berukuran 6,7 inci. Layar ini lebih luas dari sebelumnya 6,5 inci pada Galaxy A15 5G.
Layar Samsung A16 5G ini mendukung resolusi Full HD Plus, refresh rate 90 Hz, dan tingkat kecerahan puncak 800 nits. Di bagian tengah atas layar, terdapat modul "Infinity-U" yang memuat kamera selfie 13 MP.
HP panjang umur Peningkatan signifikan selanjutnya yang dibawa Galaxy A16 5G adalah dukungan pembaruan sistem operasi (update OS) Android yang lebih lama, yakni hingga enam generasi. Kebijakan pembaruan software meningkat dari Samsung A15 5G yang mendapat jaminan update OS empat generasi saja.
Galaxy A16 5G ini dirilis dengan OS Android 14. Artinya, pengguna Samsung Galaxy A16 5G dipastikan akan mendapatkan dukungan hingga Android 20.
Dengan jaminan update OS yang lebih lama, usia penggunaan HP mid-range ini juga lebih panjang. Itu sebabnya, Samsung Galaxy A16 5G menjadi "HP panjang umur".