Kenalan dengan LPCAMM2: Teknologi Memori Canggih di Lenovo ThinkPad P1 Gen 7
- Istimewa
Jalial melanjutkan, sebagai gambaran, memori LPCAMM2 di laptop ThinkPad teranyarnya ini dapat memangkas konsumsi daya hingga 61 persen, serta menghemat tempat hingga 64 persen dibanding teknologi DDR5.
Memori LPCAMM2 di ThinkPad P1 Gen 7 ini, yang diklaim pertama di industri, juga bisa dikonfigurasikan hingga kapasitas 64 GB, dengan kecepatan mencapai 7.467 juta transfer data per detik (MT/s).
Meski lebih cepat dan hemat daya dibanding teknologi DDR, LPCAMM2, menurut Jalial, memiliki satu kekurangan, yaitu pemasangan atau penambahan memori yang tidak praktis. "Jadi kalau memori LPCAMM2 ini mau ditingkatkan kapasitasnya, maka modulnya harus diganti dengan yang baru karena tertanam di papan utama (motherboard). Ini berbeda dengan memori DDR atau LPDDR yang bisa ditambah-tambah komponennya, karena ukurannya yang kecil," jelas Jalial.
Spesifikasi dan harga ThinkPad P1 Gen 7 di Indonesia ThinkPad P1 Gen 7 bisa dikonfigurasikan dengan prosesor (CPU) Intel Core Ultra Series (hingga Intel Core Ultra 9).
Lalu untuk konfigurasi pengolah grafis (GPU) tertinggi, ada Nvidia RTX 3000 Ada yang fokus di performa AI, serta Nvidia GeForce RTX 4070 untuk menggenjot kinerja visual.
Kemudian untuk pemrosesan AI, laptop bisnis berbobot 1,82 kg ini dibekali dengan chip Neural Processing Unit (NPU) Intel MTL-H yang memiliki performa mencapai 11 triliun operasi per detik (TOPs). Spesifikasi lainnya dari laptop workstation ini mencakup panel OLED Touch 16 inci dengan resolusi hingga UHD Plus.
Media penyimpanan (storage) SSD hingga 8 TB, baterai 90 Whrs, USB-C Charging, RGB IR Camera, WiFi 7, Bluetooth 5.4, USB-C Thunderbolt 4, tingkat ketahanan standar militer AS MIL-STD-810H, dan masih banyak lagi.