Samsung Galaxy M55s: Bocoran Harga dan Spek Gahar, Siap Gebrak Pasar Midrange!

Samsung Galaxy M55s
Sumber :
  • Istimewa

CianjurSamsung kembali menghadirkan ponsel midrange yang menggoda, Galaxy M55s, yang sudah ramai diperbincangkan sejak lolos sertifikasi pada Juli 2024. Menjelang peluncuran resminya, bocoran harga dan spesifikasi ponsel ini sudah mulai beredar di publik, dan pastinya bikin penasaran!

Bocoran Spesifikasi Gahar Samsung Galaxy M55s

Wow! Ternyata Samsung Galaxy A26 Punya Performa Tangguh di Bulan Januari 2025

Dari informasi yang tersebar, Galaxy M55s dengan nomor model SM-M558B ini sudah terdaftar di Geekbench dan mendapatkan sertifikasi dari Wi-Fi Alliance serta Bureau of Indian Standards (BIS).

Laporan terbaru dari Smartprix memperlihatkan render desain Galaxy M55s yang masih mengusung tiga kamera belakang dengan susunan vertikal. Namun, tampilan bodi belakangnya cukup berbeda dari versi Galaxy M55 sebelumnya, dengan tambahan pola bergaris dan efek gradien yang bikin ponsel ini terlihat lebih stylish.

Update Tentang Samsung Bekali Galaxy A26 dengan SoC Exynos yang Lebih Kencang di Bulan Januari 2025!

Untuk urusan dapur pacu, Galaxy M55s bakal diperkuat chipset Snapdragon 7 Gen 1, sama seperti yang digunakan di Galaxy M55 5G dan Galaxy F55 5G.

Versi dasar dari ponsel ini akan dibekali RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB, dengan dukungan slot microSD yang mampu menambah kapasitas hingga 1 TB. Jadi, urusan multitasking dan penyimpanan, nggak perlu diragukan lagi!

Layar Ciamik dengan Super AMOLED Plus

Halaman Selanjutnya
img_title
HP Samsung Galaxy A56 dengan Performa Tangguh di Bulan Januari 2025!