Teja Paku Alam Pulih, Persib Makin Percaya Diri Hadapi Persija

Teja Paku Alam
Sumber :
  • Persib Bandung Official

Persib juga sedang dalam tren positif setelah menang dua kali beruntun melawan PSIS Semarang dan RANS Nusantara FC.

“Kami datang ke sana untuk mendapat tiga poin, bukan untuk bermain imbang atau kalah. Kami harus percaya pada diri kami dan pada rencana yang sudah disiapkan oleh coach Bojan Hodak. Saya yakin kami bisa membungkam publik tuan rumah,” tegas Passos.

Passos juga memberikan kabar baik bahwa Teja Paku Alam, kiper senior Persib, sudah pulih dari cederanya dan sudah bisa berlatih secara normal.

Teja sempat absen dalam tiga laga terakhir karena cedera lengan kanan bagian bawah.

“Teja sudah oke, tidak ada masalah lagi. Dia sudah bisa berlatih 100 persen. Dia juga sudah siap untuk kembali bermain jika dibutuhkan,” kata Passos.

Namun, Passos tampaknya masih lebih memilih Fitrul sebagai kiper utama Persib untuk sementara waktu.

Fitrul telah mencatat satu kali clean sheet dalam enam laga yang dijalaninya bersama Persib.