Inilah Spesifikasi dan Harga HP Vivo Y03t di Indonesia
- Istimewa
Cianjur –Vivo Y03t, smartphone entry-level terbaru perusahaan, resmi diluncurkan di Indonesia.
HP Vivo ini merupakan perilisan ulang (rebrand) dari Vivo Y03, yang pertama kali dirilis di Tanah Air pada Maret 2024.
Sebagai versi rebrand, Vivo Y03t membawa chipset yang berbeda, yaitu Unisoc T612.
System-on-Chip (SoC) berfabrikasi 12 nm ini memiliki delapan inti (octa-core), yang mencakup dua inti Cortex-A75 dengan clockspeed 1,8 GHz, dan enam inti Cortex-A55 dengan clockspeed 1,8 GHz. Unit pengolah grafis (GPU) yang digunakan adalah Mali-G57 MP2.
Sebagai perbandingan, Vivo Y03 model reguler diotaki oleh chip MediaTek Helio G85 dengan clockspeed maksimum 2 GHz.
HP Vivo Y03t dibekali RAM 4 GB dan media penyimpanan (storage) 64 GB. Sementara itu, model reguler dipadankan dengan RAM 4 GB dan storage 64 GB/128 GB.