Mediasi Gagal, Pihak Ketua RT Sebut Dewi Perssik Tidak Mau Tabayyun
- VIVA.co.id
Cianjur – Polemik Dewi Perssik dengan Ketua RT setempat terkait dugaan penolakan sapi kurban telah diselesaikan dengan mediasi. Namun sayang, mediasi tersebut tidak menemukan titik terang dan diwarnai ketegangan hingga pedangdut 37 tahun itu tersulut emosi.
Wakil Ketua RT 06, Abdi mengatakan, pihaknya bukan tidak mau memberikan pernyataan, akan tetapi karena Dewi Perssik tidak mau mendengarkan penjelasannya, sehingga pertemuan ini berakhir buntu.
"Dan dia maunya apa yang mau dikatakan itu benar. Jadi saya sampaikan disini melalui pak RT, pertemuan ini deadlock," kata Abdi usai mediasi, di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, pada Kamis (29/6/2023).
Abdi menegaskan bahwa wanita yang akrab disapa DP itu juga tidak ingin mencari tahu lebih lanjut terkait akar perkara masalahnya. Dia bahkan mengaku tidak menutup kemungkinan akan meminta maaf jika memang pihaknya bersalah.
"Kemudian beliau (Dewi Perssik) tidak mau untuk tabayyun dalam hal ini. Kita mah welcome saja kalau kita salah kita minta maaf, kalau beliau masih kekeh, kita nggak bisa," tegasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua RT 06, Malkan mengatakan, pihaknya tidak berfikir untuk melakukan mediasi lanjutan. Sebab, ia mengaku tidak ingin melawan orang yang sedang emosi.