Profil Ariel Tatum, Artis yang Pernah Diajak Tidur Pria Hidung Belang dengan Harga Fantastis

Ariel Tatum
Sumber :
  • Instagram

Cianjur – Nama Ariel Tatum sempat menghebohkan publik usai dirinya mengaku pernah diajak tidur oleh seorang pria dengan harga fantastis.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Ariel Tatum saat hadir sebagai bintang tamu di podcast bersama Gading Marten dalam tayangan Youtube Vibe Indonesia.

Ariel Tatum menjelaskan bahwa ia terus menolak ajakan tersebut. Namun, kata Ariel, ada beberapa pria yang secara blak-blakan menanyakan 'harganya'.

"Menarik, nih. Ada satu pria yang tanya langsung ke aku, 'berapa harga buat tidur semalam'. Aku kaget dong dengarnya," jelas Ariel Tatum dikutip VIVA Cianjur pada Senin (5/6/2023).

Lantas siapakah sosok Ariel Tatum sebenarnya? Melansir dari berbagai sumber, berikut profil lengkap Ariel Tatum:

Profil Ariel Tatum

Ariel Tatum memiliki nama asli Ariel Dewinta Ayu Sekarini. Ia lahir pada 8 November 1996 dari pasangan Rico Valentino Murry dan Tatum Mathilda. Nama Ariel Tatum adalah gabungan dari namanya dan nama sang ibu.

Ayahnya merupakan anak dari Murry, seorang musisi di grup musik Koes Plus. Sedangkan ibunya adalah anak dari Joice Erna, seorang aktris yang pernah memenangkan Piala Citra di Festival Film Indonesia 1978.

Pendidikan

Ariel Tatum menghabiskan pendidik SMP dengan home schooling. Saat SMA, ia sempat kembali bersekolah umum di Sekolah Islam Harapan Ibu. Namun, karena sibuk ka kembali home schooling. Ariel Tatum melanjutkan pendidikan tinggi di Universitas Atma Jaya Jakarta dengan menempuh jurusan Psikologi, tapi tidak sampai lulus ia memilih mengundurkan diri.

Karier

Ariel Tatum memulai kariernya di dunia hiburan dengan menjadi model iklan produk sampo Lifebuoy dari Unilever pada tahun 2004.

Tahun 2005, Ariel Tatum membintangi film layar lebar pertamanya yang bergenre drama musikal keluarga, berjudul Ariel dan Raja Langit arahan Harry Dagoe Suharyadi.

Ariel juga aktif di dunia tarik suara. yahun 2012, ia duet dengan Ari Lasso menyanyikan lagu berjudul 'Karena Aku Telah Denganmu' yang merupakan salah satu singel dari album kompilasi keduanya.

19 Juni 2017, Ariel memutuskan fakum sejenak dari televisi maupun media sosial. Selama fakum, Ariel ingin fokus dalam mengurus organisasi sosial Komunitas Anak Negeri. Organisasi non-profit itu bertujuan membantu meningkatkan kualitas hidup anak-anak yang kurang mampu. Pada 2 November 201, ia kembali muncul di publik dengan tampil di acara Sarah Sechan.

Tahun 2018, Ariel pertama kali bermain dalam pentas teater berjudul Langit 7 Bidadari yang berlangsung di Teater Garuda Taman Mini Indonesia Indah pada 1 Juni 2018.

Pada tahun 2019, Ariel kembali merilis singel yang berjudul Sampai Mati setelah terakhir merilis lagu Tanpa Kata pada tahun 2016. Ia juga berduet dengan Glenn Fredly untuk lagu Coklat sebelum Glenn wafat.

Pada tahun 2021, Ariel kembali bermain film dengan membintangi film Selesai arahan Tompi yang tayang di Bioskop Online. Tak lama sejak itu, ia dipilih oleh Garin Nugroho untuk memerankan tokoh Binar dalam film keluarga Sepeda Presiden yang mengangkat kisah impian anak-anak Papua.

Selai itu, ia juga dipercaya pemeran Fatimah dalam film drama perang arahan Mouly Surya, yang diadaptasi dari novel Jalan Tak Ada Ujung karya Mochtar Lubis berjudul Perang Kota.