Bursa Transfer Liga 1: Borneo FC Datangkan Tiga Pemain Anyar
Jumat, 21 Juni 2024 - 13:46 WIB
Sumber :
- IG @borneofc
Cianjur – Borneo FC Samarinda bergerak cepat di bursa transfer Liga 1 2024/25. Jajaran direksi, manajemen, dan tim pelatih tengah menyusun rencana semusim, termasuk menyempurnakan komposisi pemain.
Usai melepas 8 pemain pada musim lalu, Borneo FC mulai mengumumkan pemain baru yang bergabung untuk kompetisi mendatang. Melalui media sosial tim, tiga pemain lokal diperkenalkan: Ari Maring, Gavin Kwan Adsit, dan Erwin Gutawa.
Ari Maring adalah perekrutan pertama Borneo FC musim ini. Ia menjadi prioritas untuk memperkuat lini serang, terutama di sisi kanan dan kiri, menggantikan tiga pemain yang telah hengkang dari tim.