David da Silva Belum Pasti Main, Persib Siapkan Ciro Alves Gempur Persija

Penyerang Persib Bandung, David da Silva.
Sumber :
  • Instagram @davidsilva14

CianjurPersib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta dalam laga lanjutan Liga 1 2023.

Namun, nasib David da Silva, striker andalan Persib, masih belum jelas.

Pemain asal Brasil itu absen dalam dua pertandingan terakhir Persib karena mengalami cedera.

Ciro Alves

Photo :
  • Persib Bandung Official

Meski sudah kembali berlatih secara penuh sejak Kamis, 31 Agustus 2023, pelatih Persib, Bojan Hodak, belum bisa memastikan kesiapannya.

"Untuk David da Silva, dia sudah mulai berlatih di pekan ini dan berlatih secara penuh kemarin dan hari ini. Kita akan lihat besok apakah dia akan mendapat menit (bermain) atau tidak," kata Bojan Hodak dalam sesi konferensi pers, Jumat 1 September 2023.

"Dia kami membutuhkannya, maka kami akan memainkannya, tapi jika tidak, maka kami masih akan memberikan kesempatan dia istirahat. Karena butuh dua pekan untuk dia benar-benar pulih. Tapi jika dia bisa mencetak gol itu tentunya lebih bagus," jelas Bojan Hodak.