Shin Tae-yong Buka Suara: Bangga Meski Diberhentikan dari Timnas Indonesia
Jumat, 17 Januari 2025 - 07:08 WIB

Sumber :
- tvonenews.com
Cianjur – Shin Tae-yong akhirnya buka suara usai resmi tidak lagi menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Meski telah diberhentikan, pelatih asal Korea Selatan ini justru merasa bangga.
Shin Tae-yong mengungkapkan perasaannya dalam wawancara eksklusif dengan media Korea Selatan, Yonhap News.
Ia menjelaskan pandangannya terkait pemecatan tersebut dan refleksi atas kinerjanya selama melatih Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong
Photo :
- tvonenews.com
Selama lima tahun mengabdi, Shin Tae-yong mencatatkan berbagai prestasi yang membanggakan.
Salah satu pencapaiannya adalah berhasil membawa Indonesia naik peringkat FIFA dari posisi 173 ke 127 pada akhir 2024.