Pilihan 5 HP Murah untuk Pelajar dan Mahasiswa, Baru Rilis Oktober 2024

infinix
Sumber :
  • Istimewa

Dengan harga tersebut, Anda sudah bisa mendapatkan HP dengan performa yang cukup mumpuni untuk menunjang aktivitas sehari-hari, mulai dari berselancar di media sosial, menonton video, hingga bermain game ringan. 

Tak hanya itu, desain yang stylish dan fitur-fitur kekinian juga turut dihadirkan untuk memanjakan pengguna.

Berikut adalah penjelasan singkat tentang fitur unggulan masing-masing ponsel.

1. Infinix Hot 50i - mulai Rp 1,5 jutaan

Infinix Hot 50i hadir dengan nilai jual utama seperti layar 120 Hz, kamera utama 48 MP, chipset MediaTek Helio G81, RAM hingga 6 GB, baterai 5.000 mAh. Fitur lain yang dibawa mencakup dukungan NFC Multifungsi, dual speaker, Bypass Charging, USB Type-C, Bluetooth 5.5, dan headphone jack 3,5mm. Ponsel ini juga mengantongi sertifikasi rating IP54 untuk ketahanan terhadap debu dan percikan air.

2. Infinix Smart 9 - mulai Rp 1,1 jutaan

Dengan harga mulai Rp 1,1 jutaan, Infinix Smart 9 menawarkan layar 120 Hz, kamera 13 MP, chipset MediaTek Helio G81, RAM hingga 4 GB, serta baterai 5.000 mAh.