Infinix Zero Flip Resmi Meluncur! Ponsel Lipat Canggih dengan AI Vlog Mode dan Koneksi GoPro
- Istimewa
Kamera utama dengan resolusi 50 Megapixel (MP) didukung oleh kemampuan perekaman 4K dan dilengkapi Optical Image Stabilization (OIS), memastikan hasil video tetap stabil meski dalam kondisi bergerak.
Infinix Zero Flip juga mengusung layar utama berukuran 6,9 inci LTPO AMOLED dengan refresh rate 120Hz, menjamin pengalaman visual yang responsif dan halus.
Meski berukuran besar, layar ini sangat hemat daya berkat teknologi LTPO yang disematkan. Baterai dengan kapasitas 4.720mAh mendukung aktivitas seharian penuh dan didukung pengisian cepat 70 watt, membuat pengisian baterai lebih efisien.
Untuk performa, Zero Flip ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 8020, RAM 8 GB, dan memori internal sebesar 512 GB, memastikan ponsel ini mampu menjalankan berbagai aplikasi berat dengan lancar.
Sistem operasi XOS 14 berbasis Android 14 yang digunakan juga memberikan pengalaman antarmuka yang mulus dan kaya fitur. Selain itu, AI Gemini dari Google yang terintegrasi di dalamnya meningkatkan kecerdasan dan kinerja ponsel ini secara keseluruhan.
Tak ketinggalan, kualitas suara pada Zero Flip didukung oleh speaker berkualitas tinggi buatan JBL, menambah kenyamanan saat menikmati multimedia.
Dengan berat hanya 195 gram dan ketebalan 16 mm saat dilipat, Infinix Zero Flip tetap nyaman digunakan dan mudah dibawa ke mana-mana. Ponsel lipat ini hadir dalam dua pilihan warna yang elegan, yaitu rock black dan blossom glow, menambah daya tarik bagi pengguna yang menginginkan desain stylish.