HP Nubia Resmi Luncurkan Red Magic 9S Pro Series, Gunakan Snapdragon 8 Gen 3 versi Lebih Kencang!
- Istimewa
Perbedaan utama antara kedua model ini terletak pada kapasitas RAM dan penyimpanan. Red Magic 9S Pro hadir dengan RAM 12GB dan opsi penyimpanan 256GB atau 512GB, sedangkan Red Magic 9S Pro+ dilengkapi dengan RAM 16GB dan penyimpanan 512GB. Ada juga versi khusus dari Red Magic 9S Pro+ yang memiliki RAM 24GB dan penyimpanan 1TB.
Untuk sistem pendinginan, Red Magic 9S Pro series menggunakan teknologi ICE 13.5 yang mencakup ruang uap seluas 10.182mm² dan gel pendingin baru yang mengurangi resistansi termal. Kipas aktif dengan kecepatan 22.000 RPM membantu mengurangi suhu chipset hingga 19.5°C.
Baterai pada Red Magic 9S Pro berkapasitas 6.500mAh dengan pengisian daya 80W, yang dapat diisi penuh dalam waktu 35 menit. Sementara itu, Red Magic 9S Pro+ memiliki baterai 5.500mAh dengan pengisian daya 165W, yang dapat diisi penuh hanya dalam waktu 16 menit.
Kedua smartphone ini juga dilengkapi dengan sistem bypass charging, jadi bisa menjalankan smartphone langsung menggunakan daya dari adaptor charger tanpa melakukan pengisian baterai. Tujuannya supaya bisa mengurangi panas dan keausan baterai, sehingga baterai bisa lebih awet.
Untuk konektivitas, kedua ponsel ini mendukung Wi-Fi 7, USB-C 3.2, serta jack 3.5mm untuk headphone berkabel. Kamera belakang tetap sama dengan model sebelumnya, yaitu sensor utama 50MP dengan OIS dan kamera ultra wide 50MP.
Fitur OS Red Magic 9.5 mencakup navigasi pintar, AI Trigger, pengenalan suara, dan berbagai fitur AI lainnya, untuk menambah pengalaman para gamer yang menginginkan performa tinggi dan fitur canggih dalam sebuah smartphone.
Berapa Harganya?