Duel Seru Realme C65 vs Realme C55: Spesifikasi dan Harga Terbaru Agustus 2024

Harga dan spesifikasi Realme C65.
Sumber :
  • Pinterest

Realme C65 menawarkan performa yang bertenaga dengan mode AI Boost, memastikan transisi aplikasi yang mulus dan gameplay yang stabil. Dikenal juga dengan sertifikasi 48-month Fluency Certification dari TÜV SÜD dengan rating A, ponsel ini menjamin kelancaran performa hingga empat tahun ke depan. Baterai 5.000 mAh menawarkan waktu penggunaan yang panjang, dengan dukungan pengisian cepat 45W yang memungkinkan pengisian hingga 50 persen dalam 30 menit.

Pilihan Warna dan Harga yang Menarik

Realme C65 hadir dalam dua pilihan warna menawan: Starlight Purple dan Starlight Black. Berikut adalah harga Realme C65 di Indonesia:

- Varian 8GB/128GB: Rp 2.399.000

- Varian 8GB/256GB: Rp 2.799.000

Realme C55: Pilihan Cerdas dengan Spesifikasi Mewah

Tak kalah menarik, Realme C55 juga menawarkan kombinasi harga terjangkau dan spesifikasi premium. Diluncurkan pada Maret 2023, ponsel ini tetap menjadi pilihan favorit hingga tahun 2024. Harga resminya untuk varian 6GB/128GB adalah Rp 2.299.000, tersedia baik di toko offline maupun online.