Upgrade atau Tidak? Samsung Galaxy Z Fold 6 vs. Z Fold 5

Harga dan spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold6.
Sumber :
  • pinterest

Cianjur – Pada Agustus 2023, Samsung meluncurkan Galaxy Z Fold 5 di Indonesia. Kini, raksasa teknologi tersebut kembali menggebrak pasar dengan flagship terbarunya, Samsung Galaxy Z Fold 6.

Bagi Anda yang mempertimbangkan untuk upgrade atau membeli Samsung galaxy Z Fold 6, mari kita lihat perbandingan dramatis antara kedua ponsel lipat ini.

Desain dan Tampilan

Samsung Galaxy Z Fold 5 hadir dengan perubahan desain yang signifikan, termasuk engsel Flex yang memungkinkan ponsel tertutup sepenuhnya.

Namun, rumor tentang perubahan besar di Galaxy Z Fold 6 ternyata tidak sepenuhnya terbukti.

Samsung Galaxy Z Fold 6 hadir dengan sedikit perubahan dimensi—lebih lebar 0,1 inci dan lebih pendek 0,05 inci dibandingkan pendahulunya.

Meski demikian, ponsel ini lebih tipis dan ringan. Kedua model memiliki layar lipat 7,6 inci dengan refresh rate adaptif 120Hz.