Dream Screen YouTube: Fitur AI Canggih untuk Kreator Video Pendek Masa Kini
- id.pinterest.com
Cianjur – YouTube terus berinovasi untuk meningkatkan pengalaman pengguna, terutama bagi kreator konten yang aktif menggunakan fitur Shorts.
Kini, platform ini menghadirkan teknologi berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk menciptakan latar belakang video yang unik dan atraktif, sebuah langkah besar yang membuat YouTube semakin kompetitif di tengah dominasi TikTok.
Fitur baru ini disebut Dream Screen. Dengan teknologi dari Google DeepMind bernama Veo, pengguna dapat membuat klip video latar belakang dalam resolusi 1080p dengan gaya sinematik yang beragam.
Pengguna cukup membuka kamera Shorts, memilih ikon green screen, lalu mengakses Dream Screen. Selanjutnya, cukup masukkan teks seperti Candy landscape atau Magical forest with a stream, pilih gaya animasi, dan klik Create.