Baterai Tahan Lama dan Performa Cepat: Oppo A96 vs Galaxy A13, Pilih yang Mana?

Samsung Galaxy A13 vs Oppo A96
Sumber :
  • gsmarena.com

Cianjur – Memilih smartphone di kelas menengah dengan harga terjangkau bisa menjadi tantangan, terutama ketika dua perangkat hadir dengan spesifikasi dan fitur menarik. 

 

Oppo A96 dan Samsung Galaxy A13 adalah dua pilihan populer yang bersaing ketat dalam memberikan performa terbaik dan pengalaman visual yang memikat.

 

Oppo A96 memanjakan pengguna dengan layar IPS LCD berukuran 6,59 inci dan resolusi Full HD+ yang menawarkan refresh rate 90Hz. 

Samsung Galaxy A13 vs Oppo A96

Photo :
  • gsmarena.com

Hal ini memberikan pengalaman scrolling yang mulus, serta respons cepat saat bermain game atau menikmati konten video. Tingkat kecerahan mencapai 600 nits memastikan layar tetap jelas bahkan di bawah sinar matahari.