Berapa Tahun Sekali Harus Ganti HP Agar Tidak Ketinggalan Zaman? Simak Tips dan Triknya

Honor 200 Smart
Sumber :
  • Istimewa

Cianjur –Di era teknologi yang berkembang pesat, smartphone sudah menjadi bagian penting dalam kehidupan sehari-hari. 

Namun, seiring waktu, perangkat ini akan mengalami penurunan performa dan mungkin tidak lagi mendukung aplikasi atau fitur terbaru. 

Lalu, berapa tahun sekali idealnya kita harus mengganti HP agar tetap relevan dengan perkembangan zaman

Dalam artikel ini, kita akan membahas tips dan trik untuk menentukan waktu yang tepat untuk mengganti smartphone Anda tanpa menguras dompet. 

Realme 13 Pro vs Samsung Galaxy A36

Photo :
  • gsmarena.com

1. Smartphone premium/flangship bertahan hingga lima tahun. 

Ini adalah HP unggulan yang merupakan produk terbaik dari merek dalam hal spesifikasi, desain, dan teknologi. 

Smartphone biasanya memiliki prosesor terbaru, kamera berkualitas tinggi, layar premium, dan fitur khusus. 

Untuk menunjukkan statusnya sebagai produk premium di pasaran, harga flagship cenderung mahal.

Oleh karena itu, HP flagship memiliki umur pemakaian yang lebih lama, bahkan lebih dari 5 tahun. Saat ini, beberapa flagship memiliki jaminan pembaruan perangkat lunak selama 6 tahun, jadi pengguna tidak perlu mengganti HP flagship secara teratur, terutama setiap tahunnya.

2. Berganti smartphone jika perangkat sudah mengalami kendala tak nyaman. 

Jika HP yang digunakan rusak, meskipun baru digunakan kurang dari dua tahun, pengguna smartphone dapat menggantinya dengan perangkat baru jika kerusakan tersebut merupakan kerusakan yang sangat parah dan tidak dapat diperbaiki. 

Selain itu, ada pengguna smartphone yang tidak berhenti menggunakan perangkatnya selama bertahun-tahun sampai benar-benar tidak berguna lagi.

Di sisi lain, beberapa pengguna merasa tertarik untuk berganti HP ketika muncul produk dengan fitur baru. Di sisi lain, beberapa pengguna mengganti smartphone mereka ketika performa menjadi buruk meskipun telah digunakan belum terlalu lama. 

Pengguna dapat mengalami penurunan kinerja smartphone karena masalah seperti sistem operasi yang tidak lagi diupdate.

3. Cobalah Ganti HP di jangka waktu 2- 3 tahun sekali untuk kelas mid-range dan entry level.

Smartphone entry level dan kelas menengah biasanya tidak mengalami peningkatan spesifikasi yang signifikan jika hanya dirilis satu tahun. 

Smartphone terbaru di kelas ini baru akan terasa lebih baik setelah lebih dari dua tahun. Perangkat entry level dan mid-range juga dapat mengganti HP dua atau tiga tahun sekali. 

Selain itu, setelah pemakaian lebih dari dua tahun, smartphone entry level biasanya mengalami penurunan kinerja baterai dan chipset karena aplikasi membutuhkan lebih banyak daya. 

Selain itu, smartphone entry level biasanya tidak dilengkapi dengan pembaruan perangkat lunak jangka panjang. 

Di sisi lain, smartphone mid-range mungkin bisa mempertahankan kinerjanya hingga lebih dari 3 tahun. 

Nah, saat yang tepat untuk mengganti smartphone adalah ketika Anda sudah tidak menggunakannya.

Mempertimbangkan faktor-faktor di atas akan membantu kamu menentukan sendiri kapan waktu paling tepat untuk membeli smartphone baru.Dalam membeli smartphone terbaru, hal-hal yang harus diperhatikan adalah menentukan anggaran, membaca dengan teliti tabel spesifikasi, dan menonton ulasannya di YouTube.